Langsung ke konten utama

Ratu Sikumbang

Nama aslinya Ratu Prillia Menez, wong Banten, aku nggak tahu dari mana dia bisa nyanyi Minang atau punya darah Minang atau nggak, tapi kalau soal menyanyi Minang, dialah yang terbaik menurutku saat ini.

Pertama kali kenal lagunya Ratu ini dari lagu Marawa, kemudian coba cari-cari lagu dia yang lain, dan ternyata semua lagunya nyantol dihati, dan sekarang saat aku jauh dari kampung ini, suara si Ratu inilah yang selalu mengingatkan akan kampung. Thanks Ratu.
https://ratusikumbang020494.wordpress.com/2014/07/18/profil-ratu-sikumbang-ratu-prillia-menez/

Tapi ada satu kelemahan Ratu ini menurutku, yaitu kalau bagi aku pribadi, aku kurang terlalu suka dengan lagu-lagunya yang ceria atau lagu-lagunya yang memiliki beat cepat, nggak tahu kenapa, lagu ceria dia kurang masuk aja rasanya, tapi kalau untuk lagu-lagu galau, Ratu ini benar-benar tiada duanya. Jarang-jarang aku bisa merasakan feeling sebuah lagu, tapi setiap lagu galau yang dinyanyikan Ratu ini masuk terjun jauh kedalam hati. Pesan yang ingin disampaikan nya di lagu benar-benar sampai ke aku sebagai pendengar.

Sayang seumur hidup sampai saat menulis ini belum bisa bertemu langsung dengan si Ratu ini secara langsung. Andai suatu saat dia mau konser di Cilegon. Ah andai.

Berikut lagu-lagu Ratu Sikumbang yang aku rekomendasikan buat teman-teman:
1. Marawa,
2.  Mati Raso
3.  Nyao pulang ka badan
4.  Padiah
5.  Patah Bacinto
6. Pulanglah uda
7.  Di mimpi datang juo
8.  Rindu di Hati
9.  Takicuah di nan tarang
10. Kabuik den sangko ambun
11.   Aia mato mandeh
12.   KIriman doa
13.   Pantai Padang
14.   Tarumuak
15.   Maharok bintang jatuah
16.   Mangkonyo denai tagamang
17.   Ampun Mandeh
18.   Pulanglah yuang
19.   Lintuah
20.   Talambek pulang
    
      Masih banyak lagi lagu-lagunya Ratu yang belum masuk list ini, tapi kalau untuk para pendengarpemuladan pecinta lagu galau, maka 20 lagu diatas bisalah dijadikan patokan untuk memulainya.

Oh iya, lagu Kasiah ndak Sampai udah pernah dimasukin album nggak ya sama Ratu? Kalau belum mudah-mudahan di album – album selanjutnya bisa masuk.

Guys, update terbaru (14-4-2021).
Dua tahun lalu, aku sama istri ketemu doi di salah satu toko roti terkenal di Cilegon, dan doi ternyata ramah banget. Walaupun dia tidak lancar bahasa Minang tapi mencoba banget buat bicara dengan bahasa Minang sama kita.
Makin ngefans sama Ratu ini.

-o-


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara bermain domino

Domino, salah satu permainan lokal paling favorit di Sumatera Barat, mulai dari remaja sampai bapak-bapak sering memainkannya. Satu paket batu domino terdiri dari   28 batu masing masing terdiri dari balak 0 sampai 6 dan diikuti oleh batu batu lainnya. Balak disini maksudnya batu dengan angka 0/0, 1/1, 2/2, 3/3, 4/4. 5/5, 6/6. Sedang batu lainnya disini berupa 0/1, 0/2, 0/3, 0/4, 0/5, 0/6, 1/2, 1/3, 1/4, 1/5, 1/6, 2/3, 2/4, 2/4, 2/6, 3/4, 3/5, 3/6, 4/5, 4/6 dan terakhir 5/6. Dalam bermain domino, bisa dilakukan dengan 2 cara yaitu  1. single atau individual  2. double atau tim atau bahasa minangnya mandan ,  Biasanya untuk lebih seru dan menantang orang lebih suka main tim atau mandan , dimana masing-masing tim terdiri dari 2 orang dan masing-masing saat permainan dimulai memegang 7 batu. Kenapa main  tim lebih seru dibanding dengan single, karena dalam main tim kita dituntut untuk memikirkan batu manda n juga, jadi tidak bisa asal main buang ...

angek cik ayam

Banyak sekali agenda yang telah aku siapkan tidak berakhir dengan sebagaimana mestinya. Ibarat kata orang Minang angek-angek cik ayam dimana arti kasarnya kurang lebih panas panas taik ayam. Kalau belum puas dengan pengertian tadi  silahkan anda imajinasikan sendiri. Hehehe. Ya awalnya saja yang semangat tapi dipertengahan sudah mulai berkurang dan ujung-ujungnya berhenti. Untuk aku sendiri mulai dari cita-cita pengen belajar dunia hacking,  belajar dunia forex and trading, Rosetta Stone, dan terakhir belajar Auto Cad. Banyak alasan untuk itu, diantaranya susah, konsentrasi yang terbagi dan terakhir bosan. Ujung-ujungnya ilmu yang didapatkan pun jadi setengah-setengah. Tak ada bidang untuk menjadi ekspert karena sifat angek angek  cik ayam ini. Mau bagaimana lagi, tiga alasan diatas punya kuasa yang lebih untuk membuat hati ini tidak melanjutkan apa yang sudah dimulai. Terutama untuk konsentrasi yang terbagi...

Pulau Monyet, Merak

otw Pulau Monyet Buat yang hobi berwisata ke pulau-pulau kecil tak berpenghuni, pulau ini merupakan salah satu tempat yang reccomend, dimana letak pulau ini nggak terlalu jauh dari daratan yaitu berkisar 10 menit jika kita naik kapal. Salah satu kelebihan pulau ini yaitu banyaknya batu-batu karang yang masih asri walaupun dekat dengan pelabuhan merak, terus ada dinding-dinding batu tua yang menyelimuti bagian timur pulau, dan tak lupa ukurannya yang nggak terlalu besar, memungkinkan kita untuk mengelilingi pulau ini dalam satu hari, ya lumayanlah buat penghilang suntuk orang-orang yang biasanya tiap hari bertemu dengan pabrik.Hhehehe dinding pulau, (klasik) selamat datang ala batu karang XD What are doing Mr. Krab???? awas lantai licin just water and earth Untuk rute menuju pulau ini, jika kita dari cilegon bisa  naik angkot merah menuju merak dan turun nanti didepan kantor polres Merak, setelah itu berjalan kesamping kantor polres h...